Kacang hijau ( Vigna radiata ) adalah sejenis palawija yang dikenal luas di daerah tropika. Tumbuhan yang termasuk dalam suku polong-polongan (Fabaceae) ini memiliki banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari sebagai sumber bahan pangan berprotein nabati tinggi. Kacang hijau di Indonesia menempati urutan ketiga terpenting sebagai tanaman pangan legum, setelah kedelai dan kacang tanah . Bagian paling bernilai ekonomi adalah bijinya . Biji kacang hijau direbus hingga lunak dan dimakan sebagai bubur atau dimakan langsung. Biji matang yang digerus dan dijadikan sebagai isi onde-onde , bakpau , atau gandas turi . Kacang hijau ini merupakan salah satu tanaman kacang yang di asia tenggara dan asia selatan. Tanaman kacang hijau ini merupakan tanaman yang memiliki umur pendek, lebih dari 65 biji kacang hijau mempunyai kandungan protein sebanyak 24,4% , lemak 1%, dan karbohidrat 64,6%. Selain itu tanaman kacang hijau ini juga mengandung banyak vitamin B1